Kroket Keju Isi Daging Asap


 
Kroket Keju isi Daging Asap sangat cocok bagi anda yang suka makan cemilan dan gorengan. Bisa disajikan di saat santai dan berkumpul bareng keluarga. Bagaimana cara membuatnya? Yuk disimak resepnya..
 
Bahan:

500 gram kentang, kupas, cuci bersih
25 gram mentega
25 gram susu bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt mustard

Isi:

150 gram keju mozarella, potong panjang
2 - 3 lembar daging asap, iris sesuai selera

Pelapis:

200 gram tepung roti/tepung panir
2 putih telur, kocok lepas
25 ml air

Cara Membuat:

Kukus kentang sampai matang, tumbuk hingga halus.
Biarkan kentang yang sudah halus dingin.
Campur kentang yang sudah halus dengan susu bubuk, mentega, garam dan mustard. Aduk hingga rata.
Ambil satu sendok makan adonan kulit kroket, pipihkan, isi dengan keju mozarella dan daging asap. Lalu bungkus dengan adonan. Buat menjadi pipih memanjang.
Masukkan kroket ke dalam putih telur, lalu balurkan pada tepung panir hingga semua bagian tertutup.
Lakukan hingga kroket habis.
Masukkan ke dalam kulkas selama 20 menit.
Goreng kroket hingga warnanya kuning keemasan. Angkat tiriskan.
Hidangkan kroket dengan cocolan saus sambal atau cabai rawit hijau

0 Response to "Kroket Keju Isi Daging Asap"

Posting Komentar

Bunda punya pertanyaan ? atau Bunda punya kreasi andalan lain. Silahkan komentar ya bunda...